Foto | Simulasi pemilihan di KIP Kota Sabang
Sabang.AGN - Sebanyak 23 kabupaten/kota di Provinsi Aceh turut ambil bagian dalam gelaran Pilkada Serentak 2024 yang dilaksanakan secara nasional. Tidak hanya di Aceh, pilkada kali ini mencakup 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota di seluruh Indonesia.
Berikut hasil sementara berdasarkan quick count maupun real count yang dihimpun hingga Rabu malam, 27 November 2024:
- Kota Banda Aceh: Illiza-Afdhal (01)
- Kota Sabang: Zulkifli H. Adam-Suradji Junus (02)
- Aceh Besar (Independen): Syech Muharram-Syukri (01)
- Aceh Jaya: Safwandi-Muslem (02)
- Aceh Barat: Tarmizi-Said Fadheil (01)
- Nagan Raya: Teuku Raja Keumangan-Raja Sayang (02)
- Aceh Barat Daya: Safaruddin-Zaman Akli (03)
- Aceh Selatan: Mirwan MS-Baital Mukadis (02)
- Kota Subulussalam: Rabbani (02)
- Aceh Singkil: Safriadi Oyon-Hamzah Sulaiman (01)
- Simeulue: Mohamad Nasrun Mikaris-Nusar Amin (02)
- Gayo Lues: Suhaidi-Maliki (02)
- Aceh Tenggara: Salim Fakhry-Heri Al-Hilal (01)
- Aceh Tamiang: Armia Pahmi-Ismail (01)
- Aceh Timur: Iskandar Usman Al Farlaky-T. Zainal Abidin (03)
- Kota Langsa: Jeffry Sentana-Muhammad Haikal (02)
- Aceh Utara: Ismail A. Jalil-Tarmizi (01)
- Kota Lhokseumawe: Sayuti Abubakar-Husain (02)
- Bireuen: Mukhlis-Razuardi (03)
- Aceh Tengah: Haili Yoga-Muchsin Hasan (05)
- Bener Meriah: Tagore Abubakar-Armia (02)
- Pidie Jaya: Sibral Malasyi-Hasan Basri (01)
- Pidie: Sarjani Abdullah-Alzaizi (02)
Sementara itu, untuk Pilgub Aceh, hasil sementara menunjukkan persaingan ketat antara dua pasangan calon, yakni Bustami-Fadhil (01) dan Mualem-Dek Fadh (02). Hingga pukul 22.00 WIB, kedua belah pihak sama-sama mengklaim unggul dengan perolehan suara di atas 50 persen.
Gelaran Pilkada Serentak 2024 menjadi momen penting bagi masyarakat Aceh untuk menentukan arah pembangunan dan kepemimpinan di masa depan. Hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih dinantikan untuk memastikan para pemimpin yang terpilih.(REDAKSI)
Dilansir dari laman Portalnusa
0 Komentar